Manchester United akhirnya berhasil mengunci titel Premier League musim 2012/2013. Kepastian tersebut didapat The Red Devils setelah mereka menang telak atas Aston Villa dengan skor 3-0.

Menjamu Villa di Old Trafford, Selasa (23/4/2013) dinihari WIB, MU langsung tancap gas sejak awal. Hasilnya, dalam waktu sekitar setengah jam, mereka sudah unggul tiga gol. Ketiga gol tersebut diborong oleh Robin van Persie.

Memasuki babak kedua, Villa keluar menyerang dan mencoba memperkecil ketertinggalan. Sementara itu, tim tuan rumah mendapatkan beberapa peluang bagus untuk menambah gol. Tapi, hingga peluit panjang berbunyi, skor tak berubah.

Kemenangan ini membuat MU aman di puncak klasemen sampai akhir musim. Tim asuhan Sir Alex Ferguson itu mengumpulkan 84 poin dari 34 partai, unggul 16 poin atas Manchester City yang ada di urutan kedua. Karena City cuma punya lima laga sisa, MU dipastikan tak akan terkejar. 
Titel liga musim 2012/2013 menjadi yang ke-20 buat MU, meninggalkan Liverpool sebagai seteru terdekatnya dengan 18 titel juara. Sementara sejak era Premier League itu menjadi trofi nomor 13 'Setan Merah'

Manchester United - Juara Liga Inggris 2013
Manchester United - Juara Liga Inggris 2013
Sementara itu, kekalahan ini makin menyulitkan posisi Villa. Mereka terpuruk di posisi ke-17 dengan 34 poin, cuma unggul tiga poin atas Wigan Athletic yang berada di zona degradasi.

Liga Inggris yang sudah memasuki pertandingan akhir musim lebih tepatnya memasuki pertandingan yang ke 34 sudah mendapatkan hasil yang menjadi Jawara Liga Inggris di tahun ini.

Manchester United yang saat ini sudah mengemas 84 poin dari 34 pertandingan 27 kali menang 3 kali seri dan 4 kali kalah dengan keberhasilannya meraih poin ini Setan Merahsudah tidak dapat terkejar dari musuh abadinya dan sekotanya Manchester City yang tahun lalu menjadi Juara untuk tahun ini di rebut Evra Cs.

Walaupun pertandingan Liga Inggris masih menyisakan beberapa kali pertandingan dari hasil perhitungan biarpun MU kalah dalam semua pertandingan terakhir tetap masih menjadi juara karena selisih poin,pertandingan dini hari antara tuan rumah Manchester United Vs Aston Villa penentuan sebagai Juara Liga Inggris akhirnya tuan rumah mampu mencukur 3-0 dan menjadikan tuan rumah menjadi Juara Liga Inggris 2013 untuk ke 20 kalinya.


Demikian artikel info tentang : , semoga bermanfaat bagi kita semua.

Posting Komentar

Rina mengatakan... 4 Mei 2013 pukul 20.06

selamat buat MU dan semoga di musim mendatang juga sukses menjadi juara

inggris mengatakan... 30 Agustus 2013 pukul 16.41

ia! setuju ama mba Rina! smoga MU jd juara!!

 
Top